Rabu, 18 Maret 2015

Buat Mie Ayam Sendiri Di Rumah

Mie ayam adalah salah satu masakan favorit di Indonesia. Meskipun berasal dari Cina, terutama dari daerah-daerah pelabuhan seperti Fujian dan Guandong di Cina Selatan, namun di daerah asalnya, Anda tidak dapat menemui mie ayam seperti yang Anda temui di Indonesia. Bukan hanya rasanya yang lezat, harganyapun cukup murah dan banyak dijual di mana-mana.



Tidak heran, mie ayam menjadi pilihan banyak orang.  Bila ingin membuat mie ayam Anda dapat mengikuti resep berikut ini
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
½ kg mie basah
100 ml minyak ayam
100 ml kecap asin
300 gram daging ayam yang direbus kemudian dipotong kotak
3 sendok makan kecap manis
2 sendok makan kecap inggris sebagai penyedap rasa
2 batang daun bawang yang diiris
Daun caisin/daun sawi
Bawang goreng
Bahan-bahan untuk bumbu
4 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 sendok teh ketumbar
3 cm kunyit dan jahe
4 butir kemiri
Bahan-bahan untuk kaldu ayam
2 liter air
½ kg tulang ayam
1 sendok teh garam
½ sendok teh lada bubuk

Untuk membuatnya ikuti langkah-langkah berikut :
1. Siapkan bahan-bahan dan haluskan bumbu-bumbu, tumis hingga harum dan masukkan ayam serta penyedap. Masak hingga bumbu meresap.
2. Untuk membuat kaldu, didihkan air kemudian masukkan tulang ayam dan masak dengan api kecil. Masukkan lada dan garam secukupnya.
3. Rebus mie basah pada air mendidih.
4. Untuk menyiapkan mie ayam, siapkan mangkuk dan masukkan 2 sendok makan minyak ayam dan ¼ sendok teh penyedap rasa.
5. Masukkan mie yang telah direbus ke dalam mangkuk, beserta dengan daun caisin yang telah matang. Aduk hingga bumbu bercampur dengan mie.
6. Tambahkan 2 sendok makan daging ayam dan daun bawang serta bawang goreng secukupnya tergantung kesukaan Anda.
7. Mie ayam siap untuk disajikan dan disantap.

Untuk menambah kelezatanya, mie ayam Anda dapat disajikan bersama bakso, ceker, jamur atau pangsit. Telur juga dapat menjadi pilihan yang tepat untuk melezatkan mie ayam Anda. Dengan membuat mie ayam Anda sendiri, Anda dapat mengkreasikan bumbunya sesuai dengan kesukaan lidah Anda. Mie ayam yang dibuat sendiri juga lebih terjamin kebersihan dan kesehatannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar